Sekretaris Jurusan Magister Ekonomi Syari'ah Ikut Rombongan SILAKNAS Fordipas dan INCOILS III di Semarang

  • 25 Oktober 2023
  • 06:15 WITA
  • Administrator
  • Berita

Pada hari Rabu tanggal 25 Oktober 2023, Sekretaris Jurusan Magister Ekonomi Syari'ah Pascasarjana UIN Alauddin Makassar Dr. Nasrullah Bin Sapa, Lc., MM berangkat menuju Semarang-Jawa Tengah. Keberangkatan tersebut untuk mengikuti International Conference on Islam, Law, and Society (INCOILS) III. Acara tersebut akan berlangsung selama tiga hari, mulai hari Rabu-Jumat 25-27 Oktober 2023.

Delapan orang rombongan Pascasarjana UIN Alauddin yang berangkat menuju Semarang akan mengikuti dua acara secara berbeda. Yaitu acara Silaturahmi Kerja Nasional X Forum Direktur Pascasarjana (Fordipas) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) yang akan diikuti oleh Wakil Direktur Pascasarjana Dr. Wahid Haddade, M. Ag, Ketua Jurusan Magister Komunikasi dan Penyiaran Islam Dr. H. Kamaluddin Tajibu, M. Kom, dan Sekretaris Jurusan Doktor Dirasah Islamiyah Dr. H. Abdurrahman Sakka, Lc., M.Th.I.

Sementara itu lima anggota rombongan lainnya akan menjadi presenter dalam International Conference on Islam, Law, and Society (INCOILS) III yang membawa tema "Reconstructing Religion and Law for Equal Humanity and Sustainable Peace". Masing-masing adalah Ketua Jurusan Magister Kesehatan Masyarakat Dr. Sitti Raodhah S.K.M., M.Kes, Sekretaris Jurusan Magister Kesehatan Masyarakat Dr. Habibi M.Kes, Ketua Jurusan Magister Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir Dr. Muhammad Yahya, M.Ag, Ketua Jurusan Magister Ilmu Hadits Dr. Laiode Ismail, M.Th.I dan Sekretaris Jurusan Magister Ekonomi Syari'ah Dr. Nasrullah Bin Sapa, Lc., MM

Acara ini akan berlangsung di Griya Persada Convention Hotel and Resort Kabupaten Bandungan yang berjarak sekitar 20 kilometer dari kota Semarang.